Kapolsek Barru Laksanakan Patroli Jalan Kaki dan Sapa Warga di Kelurahan Sumpang Binangae

    Kapolsek Barru Laksanakan Patroli Jalan Kaki dan Sapa Warga di Kelurahan Sumpang Binangae
    Kapolsek Barru AKP Rudi, S.E. bersama anggota Polsek Barru melaksanakan kegiatan patroli jalan kaki dengan menyapa warga

    BARRU– Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) agar tetap aman dan kondusif, Kapolsek Barru AKP Rudi, S.E. bersama anggota Polsek Barru melaksanakan kegiatan patroli jalan kaki dengan menyapa warga di wilayah Kelurahan Sumpang Binangae, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, pada Selasa, (06/1/2026).

    Kegiatan patroli jalan kaki tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat serta upaya preventif dalam mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Dalam kegiatan ini, Kapolsek Barru bersama personel menyusuri pemukiman warga, tempat keramaian, serta titik-titik yang dianggap rawan, sembari berinteraksi langsung dengan masyarakat.

    AKP Rudi, S.E. menyampaikan imbauan kamtibmas kepada warga agar senantiasa menjaga keamanan lingkungan, meningkatkan kepedulian dan kewaspadaan terhadap potensi gangguan kamtibmas, serta mengaktifkan kembali kegiatan ronda malam dan siskamling. Selain itu, warga juga diimbau untuk tidak ragu melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan di lingkungan sekitar.

    “Kegiatan patroli jalan kaki ini kami laksanakan untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat, mendengarkan langsung aspirasi dan keluhan warga, serta memastikan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Barru tetap aman dan kondusif, ” ujar Kapolsek Barru AKP Rudi, S.E.

    Masyarakat Kelurahan Sumpang Binangae menyambut positif kegiatan tersebut dan mengapresiasi kehadiran Kapolsek Barru bersama anggota yang turun langsung menyapa dan berdialog dengan warga.

    Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan terjalin sinergi yang semakin kuat antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
    Selama pelaksanaan patroli jalan kaki, situasi kamtibmas di wilayah Kelurahan Sumpang Binangae terpantau aman, tertib, dan kondusif.

    (red-jni)

    barru sulsel polri
    Muh Hasyim Hanis, SE, S.Pd, C.L.E

    Muh Hasyim Hanis, SE, S.Pd, C.L.E

    Artikel Sebelumnya

    Kualitas Dipertanyakan, Proyek Jalan Pekkae–BTS...

    Artikel Berikutnya

    Kades Mattirowalie Apresiasi Gerak Cepat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mahasiswa S2 AKK Unmul Perkuat Kapasitas Kota Sehat melalui Pelatihan Healthy City di Unhas
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Pemdes Lalabata Gelar Sosialisasi DTKS, Kades Tekankan Pentingnya Validasi Data Warga

    Ikuti Kami